07 March 2008

Posted by abbeltri Posted on March 07, 2008 | 1 comment

"Berkelimpahan"

Bukan harta yang membuat anda berkelimpahan,
Melainkan kegembiraan hati.

Pandanglah burung diudara;
Ia berkicau amat riang, kesana-kemari.
Mengapa? Sebab ia tak wajib membayar uang sewa.
Tataplah langit dan bernyanyilah,
Karena mentari menerangi anda dengan cuma-cuma!

Lihatlah, ketika orang kaya mati,
dan orang miskin mati pada hari yang sama.
Apakah ada perbedaannya?
Apakah merupakan hari keberuntungan bagi orang miskin itu,
Karena bersamaan dengan orang kaya itu?
Apakah merupakan hari kesialan bagi orang orang kaya itu,
Karena bersamaan dengan orang miskin itu?

Apakah merupakan hari yang penuh berkat bagi orang miskin itu?
Apakah merupakan hari yang penuh kutuk bagi orang kaya itu?
Apakah itu : suatu hari yang sia-sia?
Ya, setidak-tidaknya merupakan hari tanpa hati yang bersenyum!

Mengapa membisu mengenai kematian?
Kita dapat belajar dari kematian
Untuk menghayati
Hidup dengan tenang yang penuh kelimpahan.


Jangan lupa: luangkan waktu untuk berbahagia!
Setiap hari dihadiahkan kepada kita
Untuk merasa bahagia sepenuhnya dengan cuma-cuma.
Karena waktu adalah kesempatan,
Untuk duduk menikmati lingkungan.

Tuhan telah menganugerahi setiap orang sesuatu
Untuk membahagiakan sesamanya.
Hanya orang bahagialah yang
Dapat membahagiakan orang lain.
Bukan dengan berbagai dalih atau sebagaimana dikhayalkan!
Melainkan mengasihi sebagaimana adanya

==============

Matius 13:11-12 Jawab Yesus: "Kepadamu diberi karunia untuk mengetahui rahasia Kerajaan Sorga, tetapi kepada mereka tidak. Karena siapa yang mempunyai, kepadanya akan diberi, sehingga ia berkelimpahan; tetapi siapa yang tidak mempunyai, apapun juga yang ada padanya akan diambil dari padanya.

Lukas 16 : 22-23 Kemudian matilah orang miskin itu, lalu dibawalah oleh malaikat-malaikat ke pangkuan Abraham.Orang kaya itu juga mati, lalu dikubur. Dan sementara ia menderita sengsara di alam maut ia memandang ke atas, dan dari jauh dilihatnya abraham, dan Lazarus (orang miskin itu) duduk dipangkuannya.

1 Tesalonika 3: 11-12 Kiranya Dia, Allah dan Bapa kita, dan Yesus, Tuhan kita, membukakan kami jalan kepadamu.
Dan kiranya Tuhan menjadikan kamu bertambah-tambah dan berkelimpahan dalam kasih seorang terhadap yang lain dan terhadap semua orang, sama seperti kami juga mengasihi kamu.

2 Petrus 1 : 2-8 Kasih Karunia dan damai sejahtera oleh pengenalan akan Allah dan akan Yesus, Tuhan kita. Karena kuasa ilahi-Nya telah menganugerahkan kepada kita segala sesuatu yang berguna untuk hidup saleh oleh pengenalan kita akan Dia,yang telah memanggil kita oleh kuasa-Nya yang mulia dan ajaib.
Dengan jalan itu Ia telah menganugerahkan kepada kita janji-janji yang berharga dan sangat besar, supaya olehnya kamu BOLEH mengambil bagian dalam KODRAT ILAHI, dan LUPUT dari hawa nafsu duniawi yang membinasakan dunia.
Justru karena itu kamu harus dengan sungguh-sungguh berusaha untuk menambahkan kepada imanmu kebajikan, dan kepada kebajikan pengetahuan, dan kepada pengetahuan penguasaan diri,kepada penguasan diri ketekunan, kepada ketekunan kesalehan, dan kepada kesalehan kasih akan saudara-saudara,dan kepada kasih akan saudara-saudara kasih akan semua orang.
Sebab apabila semuanya itu ada padamu dengan berlimpah-limpah, kamu akan dibuatnya menjadi giat dan berhasil dalam pengenalan akan Yesus Kristus, Tuhan kita.

Salam Damai dan Doa
“Semoga Allah memberimu Damai”
God Blessing U
Categories:

1 comment:

  1. waduh............sejuk banget........... aq sangat diberkati melalui artikel. thx bgt ya? GBU!!

    ReplyDelete

Setelah dibaca apa anda punya komentar untuk artikel diatas ?
Jika anda merasa tersentuh, terinspirasi, termotivasi dengan artikel ini bagikan bersama kami dengan meninggalkan pesan, kesan atau komentar apa saja.

Semoga komentar anda dapat menjadi semangat bagi yang lainnya.

  • Text Widget