05 March 2008

Posted by abbeltri Posted on March 05, 2008 | No comments

"Pengharapan"

Kasih – bukan temuan manusia,
Tuhanlah yang memilikinya.

Maka selayaknya kita meminta kasih berasal dari pada-Nya, Agar kita dapat mengasihi dengan sempurna seperti apa yang dikehendaki-Nya.Dan menyembuhkan hati yang remuk redam.

Serta menghantarkan kita dapat berdamai dengan kehidupan ini dan keadaan ini!
Dan tidak terlalu terpancang dalam hal-hal keadaan diri sendiri.
Yang membuat semakin risau dan gelisah hati.
Bagaimanapun juga mustahillah dapat dilahirkan kembali
Dan mengharapkan tubuh dan sifat-sifat yang lain.

Demikian juga halnya orang yang mengalami dan tinggal di tempat kegelapan.
Ia akan berusaha mencari berbagai cara untuk membuat sinar atau cahaya,
Entah dengan korek api, lilin, lampu,bahkan berjalan terseok-seokpun ia akan mencari sinar walaupun redup atau samar-samar seperti lampu diskotik.

Apa pun yang hidup mencari terang.
Apa pun yang mati menuju kegelapan.
Mengapa begitu banyak orang
kini suka akan kegelapan dan meninggalkan kasih?

Kehidupan – bukanlah temuan manusia,
Tuhanlah yang memilikinya.

Maka selayaknya kita meminta jalankehidupan dari pada-Nya,
Dan biarlah orang berbicara bahwa kita loyo atau tidak semangat lagi,
Bahkan dikatakan tidak berusaha, karena hati kita yang bergerak.
Dan kita percaya, bahwa Tuhan memberikan jalan kehidupan,

Sebab kebahagiaan tak dapat dibeli
dan tidak dapat ditentukan seperti target dalam perusahaan
atau pemikiran manusia pada umumnya.

Karena kebahagiaan menyangkut soal hati,
Maka kasihlah daya beli kebahagiaan
yaitu kesetiaan, pengertian,persahabatan, kasihsayang,
melengkapi, menghibur, bertahan dalam semangat iman....

Karena apa yang tidak berasal dari hati yang mengasihi,
Tidak dapat mencapai kebahagiaan, itu bukan berasal dari Allah.
Melainkan dari hati yang penuh dengan kegelisahan dan kekhawatiran.

Tak ada kata terlambat untuk berdamai,
Karena masih ada waktu untuk mengasihi,
Dan saatnya untuk menemukan kembali kebahagiaan
Dengan kehidupan ini dan keadaan ini!

Karena belas kasihan dan kerahimanAllah,
Berkenan memberikan kasih karunia-Nya.
Sehingga kasih akan Allah dan sesama semakin tumbuh,
Dan mendorong serta menyikapkan apa yang kita harapkan,
Yang mungkin belum kita pikirkan,inilah yang dimaksud ditambahkan.

Inilah yang sering membuat diri kita dikatakan loyo,
Tidak bersemangat, karena hal itu tidak dipahami oleh mereka
Yang gelisah dan khawatir terhadapkeinginan/keadaannya sendiri.

=======================

Matius 6:33 Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan(diungkapkan/dinyatakan/disingkapkan) kepadamu.

Mazmur 16 : 11 Engkau memberitahukan kepadaku jalan kehidupan, di hadapan-Mu
ada suka-cita berlimpah-limpah,ditangan kanan-Mu ada nikmat senantiasa.

Roma 12:12 Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan,dan bertekunlah dalam doa!

Yakobus 5:7 Karena itu, saudara-saudara, bersabarlah sampai kedatanganTuhan!Sesungguhnya petani menantikan hasil yang berharga dari tanahnya dan ia sabar sampai telah turun hujan musim gugur dan hujan musim semi.

Salam Damai dan Doa
“Semoga Allah memberimu Damai”
God Blessing U
Categories:

0 Komentar:

Post a Comment

Setelah dibaca apa anda punya komentar untuk artikel diatas ?
Jika anda merasa tersentuh, terinspirasi, termotivasi dengan artikel ini bagikan bersama kami dengan meninggalkan pesan, kesan atau komentar apa saja.

Semoga komentar anda dapat menjadi semangat bagi yang lainnya.

  • Text Widget